Orang Ini Bisa Lunasi Utang RI Rp6.000 Triliun, Siapa Dia?

 



JAKARTA – Utang luar negeri (ULN) RI tembus Rp6.713,24 triliun hingga akhir November 2021. Namun, Menteri Keuangan Sri Mulyani yakin bisa melunasi utang tersebut.

“Kalau kita belanjanya bagus, menjadi infrastruktur yang bagus, jadi sumber daya manusia (SDM) berkualitas membuat ekonomi Indonesia tumbuh bagus, ya pasti bisa bayar lagi utangnya, termasuk SBSN ini pasti bisa dibayar Insya Allah dengan aman,” katanya dalam video virtual.

Selain itu, Sri juga punya “orang terkaya” RI berharta Rp11.000 triliun. Dia adalah Direktur Jenderal Kekayaan Negara Rionald Silaban yang mengelola aset negara bernilai Rp11.098,67 triliun sepanjang tahun 2020. Nilai ini mengalami peningkatan 6.02% dibandingkan tahun sebelumnya.

“Kenaikan nilai aset negara kita lebih dari Rp4.000 triliun, ini adalah sisi neraca yang tidak dibahas karena yang sering dilihat adalah sumbernya penerimaan,” ujar Rionald.

Baca selengkapnya: 4 Fakta Utang RI Rp6.000 Triliun Bisa Segera Dilunasi, Sri Mulyani Punya ‘Orang Kaya’ Berharta Rp11.000 Triliun

Belum ada Komentar untuk "Orang Ini Bisa Lunasi Utang RI Rp6.000 Triliun, Siapa Dia?"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel