Ari Lasso Meninggal Dunia, Dikuburkan di Klegen Kartoharjo, Cek Faktanya
Sebuah kanal YouTube bernama ARTIS INDO HITS UPDATE BARRAN DILAN COK mengunggah video yang menyebutkan bahwa Ari Lasso meninggal dunia. (turnbackhoax.id)
Pantau.com - Sebuah kanal YouTube bernama ARTIS INDO HITS UPDATE BARRAN DILAN COK mengunggah video yang menyebutkan bahwa Ari Lasso meninggal dunia.
Video yang diunggah itu berjudul "SELAMAT JALAN, ARI LASSO DIKUBURKAN DI KLEGEN KARTOHARJO".
Pada tampilan thumbnail video tersebut terdapat foto Ari Lasso yang tengah terbaring di kasur rumah sakit yang disandingkan dengan liang lahat.
Penjelasan
Berdasarkan penelusuran, dilansir turnbackhoax.id, Kamis, 12 Mei 2022, video berdurasi 2 menit 23 detik tersebut berisi penjelasan terkait penyakit yang diidap Ari Lasso, dan tidak ada keterangan yang menyebutkan bahwa dirinya meninggal dunia.
Dilansir dari detik.com, Ari Lasso berhasil sembuh dari kanker limfoma langka yang dideritanya, setelah melalui beberapa sesi kemoterapi. Saat ini mantan vokalis grup musik Dewa 19 tersebut tengah dalam masa pemulihan.
Kemudian berdasarkan akun media sosial Instagram milik Ari Lasso, hingga kini dirinya masih mengunggah kegiatannya baru-baru ini.
Kesimpulan
Informasi menyesatkan. Hingga saat ini musisi Ari Lasso masih aktif mengunggah kegiatan di media sosial miliknya. Dengan demikian, unggahan video itu masuk dalam kategori konten yang menyesatkan.
Belum ada Komentar untuk "Ari Lasso Meninggal Dunia, Dikuburkan di Klegen Kartoharjo, Cek Faktanya"
Posting Komentar